Minggu, 12 Mei 2019

"SANG PENCARI MUKA" By Ki Slamet Priyadi"

Blog Ki Slamet 42 : "Atma Kembara"
Senin, 13 Mei 2019 - 03:10 WIB

Image Denmas Priyadi (Foto: SP)
Ki Slamet Priyadi

“SANG PENCARI MUKA”
By KiSlamet 42

Memang tidak semua orang-orang kita
Amatlah suka dan gemar carilah muka
Di sana ia mencaci di sini terus memuja
Apa kata orang tiada di perdulikannya

Di depan menjilat-jilat lidahnya bersilat
Ketika kepentingannya tiadalah didapat
Ia pun segera melompat ba’ kutu loncat
Janjinya untuk setia diingkarinya cepat

Kesetiaannya hanya kepentingan semata
Di belakang ia tiadalah hentinya menista
Mencari-cari kesalahan dengan berdusta
Tiada mau akui kesalahan terus mencela

Di depan menjilat-jilat menyosorkan diri
Bicaranya ceplas-ceplos kosong tanpa isi
Di belakang ia kasak-kusuk penuh dengki
Teruslah menfitnah dipenuhi rasa benci

Yakh, memang begitu sikap perilaku diri
Sang pencari muka, ia senang bersensasi
Beralibi demokrasi, seenaknya bernarasi
Tak perduli yang penting senang di hati

—KSP 42—
Minggu, 12 Mei 2019 09:34 WIB
Bumi Pangarakan, Lido-Bogor

Tidak ada komentar:

Posting Komentar