Senin, 26 November 2012

Upacara HUT PGRI ke 67 SMA Negeri 42 Jakarta Senin, 26 November 2012 Oleh Slamet Priyadi


Ibu Hj. Hartini M.Pd dan Guru-guru SMA Negeri 42 - http://mgmpseni42.blogspot.com

SENIN, 26 NOV. 2012 - DENMAS PRIYADI BLOG:  Cuaca di sekitar linkungan Halim Perdanakusuma, tepatnya di SMA Negeri 42 Jakarta  pagi itu cukup cerah. Dan, pada pukul 6.30’00 WIB upacara dalam rangka memperingati hari ulang tahun PGRI yang ke-67 tahun dimulai. Drs Slamet Priyadi dan Dra Sekarlita selaku pembawa acara, dengan suaranya yang lantang bergema di lapangan tanda Upacara HUT PGRI ke-67 dimulai.

Pemimpin upacara dipercayakan kepada Drs.H.Zainuri  yang memimpin jalannya upacara dengan baik. Adapun Pembina upacara adalah Hj. Hartini M.Pd. Dalam materi pidatonya beliau menekankan agar seluruh siswa SMA Negeri 42 betul-betul mengutamakan apresiasi karakter siswa yang terkristal dalam visi dan misi SMA Negeri 42 yaitu berprestasi baik IPTEK maupun IMTAQ, berwawasan lingkungan, dan menjunjung tinggi nilai-nilai budaya bangsa.

Selesai ibu Hj. Hartini menyampaikan pesan-pesan pidatonya, berkumandang lagu Terima Kasih Guru oleh kelompok paduan suara SMA Negeri 42 sebagai musik ilustrasi untuk acara ucapan selamat hari ulang tahun PGRI ke-67 yang dilakukan oleh seluruh siswa kepada bapak dan ibu guru SMA Negeri 42. Dalam kesempatan ini juga dibacakan pembacaan puisi pendidikan oleh Liko Sukhoi siswa kelas X-7.
Hj. Hartini M.Pd - http://mgmpseni42.blogspot.com

Selesai upacara, para siswa berphoto bersama demikian juga  bapak dan ibu guru. Dalam kesempatan ini ibu Hj. Hartini M.Pd membuat suasana semakin meriah dengan melantunkan suaranya, menyanyikan beberapa buah lagu dengan iringan keyboard Joko Novarianto S.Sn.
Joko Novarianto S.Sn - http://pembelajaranseni42.blogspot.com

Kelompok Paduan Suara SMA Negeri 42 - http://mgmpseni42.blogspot.com

SLAMET PRIYADI - http://denmaspriyadi.blogspot.com
Slamet Priyadi
Tepat pukul 9.15.00’ guru-guru beristirahat kembali ke ruang guru sedangkan seluruh siswa kembali ke kelasnya masing-masing.

Acara berikutnya adalah ucapan selamat bagi guru-guru yang berulang tahun. Acara ini dipandu oleh ibu Hj. Hartini M.Pd di ruang guru. Setelah itu para wali kelas mengabsen siswa binaannya di kelasnya masing-masing. Acara HUT PGRI ke-67 pun selesai. Happy Birthday Guru!

Sukses Selalu buat Ketua PGRI SMA Negeri 42 Jakarta, Mr. I Gusti Ngurah Dwaja!!!
                   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar