Kamis, 05 April 2012

CIKAL BAKAL SMAN 42 & LAGU MARS 42 By Slamet Priyadi

Senin, 02 April 2012


                             “Sejarah SMA Negeri 42 dan Lagu Mars 42”

HINDARTO, SLAMET, ?, EDDY PUJIANTO 1976 DI SMAN 14 FILIAL SEKARANG SMAN 42 )
SENIN, 2 APRIL 2012 - DENMAS PRIYADI BLOG - Selepas saya lulus dari sekolah lanjutan tingkat pertama SMP Negeri 52 Jakarta tahun 1974, saya melanjutkan sekolah ke sekolah menengah atas, untuk itu saya mendaftar ke SMA Negeri 14 Jakarta yang berlokasi di daerah Cililitan dengan melalui test. Adapun mata pelajaran yang ditestkan sebagai syarat masuk adalah Al-Jabar, Civik, Sejarah, bahasa Indonesia, dan bahasa Inggris. Alhamdulilah, saya lulus test, dan diterima menjadi salah satu  siswa SMA Negeri 14 meskipun  kelas jauhnya yaitu SMA Negeri 14 Filial yang berlokasi di daerah Halim Perdanakusuma. Tepatnya kira-kira 50 meter dari Pelabuhan Udara Halim Perdanakusuma. Sekolahnya masih terbuat dari kayu dan hanya tiga local. Perlu diketahui bahwa era tahun tujuhpuluhan masyarakat masih bebas memilih sekolah yang dikehendaki tidak bergantung pada lokasi tempat tinggal yang penting adalah test masuknya. Dahulu yang mendaftar masuk ke sekolah pada umumnya adalah siswa itu sendiri, tidak diantar orang tua seperti sekarang.
PERSONIL "KABUT HALIM BAND" HERU, SLAMET, HINDARTO, EDDY P SMAN 14 FILIAL - HALIM P 1977
Kepala SMA Negeri 14 pada waktu itu dijabat oleh bapak Odink sedangkan kelas jauhnya, SMA Negeri 14 Filial-Halim Perdanakusuma dijabat oleh para wakilnya yaitu bapak Ismail dan bapak Suyanto. Di kemudian hari bapak Suyanto menjadi kepala SMA Angkasa, dan pak Ismail menjadi kepala Sekolah SMA Negeri 14 Filial. Guru mata pelajaran kesenian pada waktu itu (1975 sampai dengan 1976) dipegang oleh pak Bantolo, tahun 1977 oleh ibu Tisnoarsi. Sebelumnya di tahun 1976 lokasi SMA Negeri 14 Filial dipindah ke jalan Rajawali di samping Rumah Sakit Halim sampai sekarang dengan bentuk bangunan yang sudah beberapa kali mengalami perubahan.

AMIR, EDDY P, SLAMET P, HINDARTO, KUNTARTO 1975
Sebagaimana anak sekolah kebanyakan, saya aktif di OSIS, saya dipercaya untuk menjadi pengurus OSIS yang mengelola kesenian. Membentuk vocal group, theater sekolah. Mengikuti berbagai aktifitas lomba cipta lagu, band dan lain-lain. Siswa SMA Negeri 14 Filial yang menjadi artis penyanyi yang cukup terkenal di era tahun tujuhpuluhan angkatan saya di antaranya adalah Rafika Duri, juara I Bintang Radio dan Televisi, dan Ati Lex Trio. 
Saat penerimaan siswa baru (PSB) tahun 1976 saya menciptakan lagu Mars Masa Perkenalan Siswa (Mapersis) yang dinyanyikan pada saat pelaksanaan PSB. Notasi lagu inilah yang menjadi cikal bakal lagu Mars 42.
Adapun lirik “Mars Mapersis” saya sudah cari-cari file-nya tidak ketemu, teks syair lagu yang masih saya ingat,

*MARS MASA PERKENALAN SISWA*

Kami semuanya bergembira
Di dalam masa perkenalan ini
SMA Empat belas filial
Akan semerbak ‘bak bunga mekar

Kami semuanya bergembira
Di dalam masa perkenalan ini
Penuh canda ria dan gelak tawa
Dibimbing kakak kelas dan guru

                               REFF*
T’rimakasih kakakku
T’rimakasih guruku
Kau telah membimbing kami
Di dalam masa perkenalan ini

T’rimakasih kakakku
T’rimakasih guruku
Jasamu tak ‘kan kulupa
Walapunu sampai di akhir masa


Setelah lulus SMA tahun 1977 saya melanjutkan pendidikan, kuliah di IKIP Jakarta, sekarang UNJ dengan mengambil jurusan Seni Rupa selama 6,5 tahun. Di IKIP Jakarta saya juga mempelajari music, belajar piano dan not balok. Selama dua tahun kuliah di IKIP pada tahun 1979, saya diminta kepala sekolah SMA 14 Filial pak Ismail untuk mengajar pelajaran seni membantu ibu Tisnoarsi. Di awal tahun 1980 SMA Negeri 14 Filial berubah namanya menjadi SMA Negeri 42 Jakarta. Adapun lagu Mars 42 notasinya saya buat tahun 1976 seperti telah saya kemukakan di atas, dan liriknya saya buat tahun 1989 sebagaimana yang selalu kita dengar pada setiap hari Senin saat upacara bendera serta upacara-upacara yang lain.
Syair lagu Mars Empat dua adalah sebagai berikut,


*MARS SMA NEGERI 42*

Kami putra-putri Indonesia
P’lajar SMA Neg’ri Empat dua
Bersatu tekad menggalang citra
Jadi pelajar harapan bangsa

Belajar berlatih dan berdoa
Upaya kami raih cita-cita
Selalu menjaga ketertiban
Disiplin patuh pada peraturan

                               REFF*

Bapak ibu guru
Mohon petunjukmu
Kami butuh bimbinganmu
Di dalam menuntut ilmu

T’rimakasih guru
Atas didikanmua
S’gala bakti jasamu
Kami akan kenang selalu

Sekian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar